News Andhika ArthawijayaAndhika Arthawijaya Rabu, 30 April 2025 20:37:26

Besok 1 Mei Ada PHK di Seluruh Gerai Desound, Tapi Karyawan Malah Happy

Besok 1 Mei Ada PHK di Seluruh Gerai Desound, Tapi Karyawan Malah Happy
IG @desound.official

Akan terjadi PHK di seluruh store Desound tanggal 1 Mei 2025

Homtronik.com - Fenomena PHK memang saat ini tengah terjadi di mana-mana.

Membuat tak sedikit karyawan yang saat ini masih kerja, harus merasa was-was.

Bahkan salah satu gerai home audio ternama, yakni Desound, tanggal 1 Mei 2025 ini mengumumkan bakal ada PHK diseluruh gerainya.

Hal itu diposting di akun Instagram resmi @desound.official hari ini (30/4/2025).

Tapi PHK yang ini beda, justru bakal bikin karyawan happy.

Yup, PHK yang dimasud adalah 'Promo Hari Karyawan', dimana ada ekstra diskon 5% hingga maksimal Rp 200 ribu.

Andhika A


Beragam produk Home Theater di De'sound Showroom Melawai

"Promonya cuma sehari aja, besok (1 Mei 2025). Silahkan datang ke all De'sound store, lalu tunjukan ID Card perusahaan apa pun atau kartu nama juga boleh, maka akan dapat tambahan diskon 5% dengan maks diskon Rp 200 ribu," papar Christian Adi Prasetya, Head of Marketing Desound.

Dan promo untuk karyawan ini kata Christian berlaku untuk semua produk yang ada di Desound, mulai dari brand JBL, Sennheiser, Shure, Pioneer, Polk, dan lain sebagainya.

Wahh.. tunggu apa lagi tuh sob, promonya cuma sehari, yaitu di tanggal 1 Mei 2025. Jangan sampai kelewatan ya.

Related Category